Kamis, 09 September 2010

Pengertian Informasi

Untuk mengetahui apa itu Informasi ?
Mungkin kita perlu juga mengetahui apa itu data ?
Data merupakan bentuk jamak dari datum, berasal dari bahasa Latin yang berarti "sesuatu yang diberi- kan”. Data berarti suatu pernyataan yang diterima secara apa adanya dan merupakan hasil pengukuran atau pengamatan suatu yang bentuknya dapat berupa angka, kata-kata, variabel atau citra.
Data adalah catatan atas kumpulan fakta.
Sendangkan informasi adalah data yang telah diolah menjadi bentuk yang lebih berguna dan lebih berarti bagi yang menerimanya.

Kualitas Informasi
Menurut John Burch and Gary Grud Nitski Komponen/Pilar Informasi ada 3:
1. Akurat : Bebas dari kesalahan atau tidak bias atau menyesatkan
2. Tepat Waktu : Sampai ke penerima tidak terlambat (on time).
3. Relevan : Informasi mempunyai manfaat bagi yang menerima.

Informasi ibarat darah yang mengalir di dalam tubuh suatu organisasi, sehingga informasi ini sangat penting di dalam suatu organisasi. Suatu sistem yang kurang mendapatkan informasi akan menjadi luruh, kerdil dan akhirnya berakhir. Robert N. Anthony dan John Dearden menyebutkan keadaan dari sistem dengan berakhirnya suatu organisasi disebut entropySedangkan usaha untuk menghindarinya disebut Negative entropy (Negentropy)
(Jogiyanto, H.M, Hal.8)

Ada juga pepatah Inggris mengatakan: “Knowledge is Power” yang artinya pengetahuan/informasi adalah sebuah kekuatan, namun Bill Gates ternyata tidak sependapat menurut Bill Gates dalam bukunya Business @ the Speed of Thought, informasi yang di-share-lah yang memiliki kekuatan dahsyat, karena informasi ini telah berubah dari informasi pasif (yang hanya berada di kepala masing-masing orang, ataupun yang tersimpan dalam file) menjadi informasi aktif, yaitu informasi yang bisa memberi nilai tambah bagi kegiatan misal-nya bisnis perusahaan. Informasi sudah menjadi salah satu sumber daya dari sekian banyak sumber daya.

Beberapa pengertian informasi:
Menurut Gordon B. Davis dalam bukunya Management Informations System : Conceptual Foundations, Structures, and Development menyebut informasi sebagai data yang telah diolah menjadi bentuk yang berguna bagi penerimanya dan nyata, berupa nilai yang dapat dipahami di dalam keputusan sekarang maupun masa depan.
Menurut Barry E. Cushing dalam buku Accounting Information System and Business Organization, dikatakan bahwa informasi merupakan sesuatu yang menunjukkan hasil pengolahan data yang diorganisasi dan berguna kepada orang yang menerimanya.
Menurut Robert N. Anthony dan John Dearden dalam buku Management Control Systems, menyebut informasi sebagai suatu kenyataan, data, item yang menambah pengetahuan bagi penggunanya.
Menurut Stephen A. Moscove dan Mark G. Simkin dalam bukunya Accounting Information Systems : Concepts and Practise mengatakan informasi sebagai kenyataan atau bentuk bentuk yang berguna yang dapat digunakan untuk pengambilan keputusan bisnis.

Dari keempat pengertian seperti tersebut di atas dapat disimpulkan bahwa informasi merupakan hasil dari pengolahan data menjadi bentuk yang lebih berguna bagi yang menerimanya yang menggambarkan suatu kejadian-kejadian nyata dan dapat digunakan sebagai alat bantu untuk pengambilan suatu keputusan.

Pengertian Sistem Informasi dan Sistem Informasi Management (SIM)

Sistem Informasi adalah suatu sistem di dalam suatu organisasi yang mempertemukan kebutuhan pengolahan transaksi harian, mendukung operasi, bersifat manajerial dan kegiatan strategis dari suatu organisasi dan menyediakan pihak luar tertentu dengan laporan – laporan yang diperlukan. (Robert A. Leitch dan K Roscoe Davis)

Sistem Informasi Manajemen (SIM) ada beberapa ahli menyatakan sbb:

Geogre M. Scott
SIM adalah Kumpulan dari interaksi-interaksi sistem-sistem informasi yang menyediakan informasi baik untuk kebutuhan manjerial maupun operasi

Barry E Cushing
SIM adalah Kumpulan dari manusia dan sumber daya modal di dalam suatu organisasi yang bertanggung-jawab mengumpulkan dan mengolah data untuk menghasilkan informasi yang berguna untuk semua tingkat manajemen di dalam kegiatan perencanaan dan pengendalian.

Frederich HW
SIM adalah kumpulan-kumpulan dari sistem-sistem yang menyediakan informasi untuk mendukung manajemen.

Gordon B. Davis
SIM adalah sistem manusia dan mesin yang menye-diakan informasi untuk mendukung operasi manajemen dan fungsi pengambilan keputusan dari suatu organisasi.
Jadi SIM ada dua komponen utama:
1. Kumpulan dari interaksi sistem-sistem informasi.
2. Menghasilkan informasi yang berguna untuk semua tingkatan manajemen.
Gordon B. Davis menegaskan:SIM selalu berhubungan dengan pengolah informasi yang berbasis pada komputer. (Computer Based Information Processing)

Sumber: Analisis Design, Jogiyanto, HM

Tidak ada komentar: